Agave gigantea (Furcraea foetida) berasal dari Amerika Selatan. Agave ini memiliki daun yang panjang dengan ujung meruncing dan bagian tepi yang bergelombang. Warna daunnya hijau dengan garis putih hingga krem yang khas. Bentuk dan warna daun Agave yang unik ini menjadikkannya sering digunakan untuk tanaman hias di taman.
Selain banyak digunakan sebagai tanaman hias, Agave dapat digunakan untuk menahan tanah. Ekstrak akarnya juga bisa digunakan untuk pemurnian darah dan daun keringnya digunakan untuk mengontrol pembengkakan dan penyembuhan luka.
Agave dapat tumbuh hingga di ketinggian 1000 mdpl dengan area lembap. Tapi tetap kuat dalam semua jenis tanah termasuk tanah yang kurang nutrisinya. Pertumbuhan terbaik Agave adalah di bawah sinar matahari penuh. Agave juga dapat tumbuh di tempat teduh sebagian. Penyiraman dapat dilakukan satu kali dalam sehari.