Daun ungu (Graptophyllum hortense) adalah perdu atau pohon kecil dengan tinggi 1,5-3 meter. Tanaman ini sering ditemukan ditanam sebagai tanaman hias dan tanaman pagar.
Bagi kamu yang berminat pada tanaman herbal, barangkali sudah tidak asing dengan tanaman ini. Daun ungu atau disebut juga daun handeuleum pada resep tradisional berfungsi sebagai obat anti radang, pencahar, dan diuretik.
Salah satu khasiat daun ungu yang paling dikenal adalah sebagai obat untuk meredakan gejala wasir atau ambeien. Untuk mengobati wasir, daun handeuleum ini biasa dikonsumsi dalam bentuk kapsul daun ungu.
Yuk, pesan dan tanam daun ungu ini 🌱
Garansi tanaman hidup hingga 14 hari sejak paket diterima dan gratis konsultasi selamanya 🌻