-
-
-
-
-
Mangga Mahachanok
0.0
(0)
Rp 150.000
Rp 120.000
`Beli Sekarang
`Tambah ke Keranjang
Tinggi tanaman :40-60cm

Mangga mahachanok atau lebih dikenal dengan nama mangga pelangi karena memiliki warna unik yakni hijau, merah, kuning dan oranye membentuk degradasi cantik seperti pelangi. Varietas mangga unik ini asalnya dari negara Thailand.

Tidak hanya warnanya saja, rasa dari mangga ini juga sangat nikmat. Mangga yang satu ini menjadi salah satu komoditi unggulan Thailand yang sudah seringkali menjadi buah yang di ekspor ke Jepang.

Mangga Pelangi / Mahachanok merupakan varietas mangga persilangan antara nangklangwan yang merupakan mangga varietas asli Thailand dengan mangga Sunset yang merupakan varietas mangga introduksi dari Florida.

Bentuk dari Mangga cantik yang satu ini adalah oval dan memanjang. Sesuai dengan namanya, mangga ini dapat mudah dikelani dari warna kulitnya yang seperti pelangi yakni perpaduan warna hijau, merah kuning dan oranye.

Rasa buahnya manis dengan sensasi sedikit rasa masam pada gigitan pertama lalu manis kembali seiring kunyahan berikutnya. Sensasi ini yang dicari oleh para penggemar buah Mangga. Selain itu, daging buahnya tergolong tebal membalut biji yang tipis. Teksturnya lembut dengan serat tipis bahkan hampir tidak berserat.

Pohon mangga satu ini termasuk tumbuhan tingkat tinggi yang struktur batangnya (habitus). Jika ditanam di tanah, tinggi pohon dewasa mencapai 10 – 20 meter. Namun bagi anda yang memiliki lahan terbatas, mangga pelangi juga cocok dijadikan tanaman buah dalam pot atau tambulapot. Ketinggian bibit mangga pelangi yang ditanam di dalam pot sekitar 3 meter.

Bibit Mangga Pelangi akan tumbuh subur di ketinggian 0 – 700 mdpl serta di lahan bertanah gembur yang curah hujannya antara 750 - 2.500 milimeter per tahun. Tanaman ini sebaiknya mendapat sinar matahari penuh atau minimal sedang dengan suhu 20 – 30 derajat Celcius.

Bibit Mangga Pelangi yang kami sediakan berasal dari pembiakan vegetatif yakni okulasi Sambung pucuk (top grafting). Pembiakan secara vegetatif dapat mempertahankan sifat genetik asli dan mempercepat masa produktif.

Bibit cocok ditanam di tanah maupun di dalam pot atau tambulapot. Penanaman di pot dapat mempercepat masa produktif dengan mengatur kondisi tanah sebaik mungkin seperti penyiraman dan pemupukan.

Pada usia 3 – 4 tahun terhitung sejak penanaman, bibit Mangga Pelangi sudah mulai mau untuk berbuah.

Tertarik untuk membeli Bibit Mangga Pelangi? miliki hari ini juga dan dapatkan penawaran menarik di iPlant

Produk Lainnya

-
Rp 180.000
Rp 144.000
Mangga Red Ivory
(0)
Share
-
Rp 80.000
Rp 64.000
Mangga Gedong Gincu
(0)
Share
-
Rp 30.000
Rp 24.000
Vinca Pink
(0)
Share
-
Rp 30.000
Mawar Hitam
(4)
Share
-
Rp 30.000
Mawar Putih
(0)
Share
-
Rp 30.000
Mawar Sunkist
(0)
Share
Social Media
Hubungi Kami
0831-6500-7109
iplant.indonesia@gmail.com
JL Cemara Kipas No 31 Sidomulyo, Kota Batu. Jawa Timur.
Berita Newsletter
`Berlangganan
@2024 iPlant Inc.