-
-
-
-
-
Purple Monica
0.0
(0)
Rp 45.000
`Beli Sekarang
`Tambah ke Keranjang
Purple Monica (Plectranthus  sp.) atau di beberapa tempat disebut 'Mona Lavender' dan ‘Monica Lavender’ adalah herba yang tingginya mencapai 0,75 m, membentuk semak yang indah dan lebat. Susunan dan warna bunga tanaman ini sepintas menyerupai lavender, meski keduanya adalah spesies yang jauh berbeda. Bunga berwarna ungu muda dengan bercak ungu tua membentuk motif yang cantik. Tanaman ini memiliki daun hijau tua mengkilap dengan bagian bawah ungu tua.

Ada banyak spesies Plectranthus yang digunakan sebagai tanaman hias herba untuk taman. Sebagian besar berasal dari daerah yang lebih subtropis / tropis di Afrika bagian selatan. Tanaman ini tumbuh baik di tempat teduh. Ketika menerima sinar matahari, tanaman ini cenderung tetap lebih kecil dan lebih kompak dan daun menunjukkan warna yang jauh lebih kuat terutama di bagian bawah daun yang ungu.

Penyiraman dapat dilakukan satu sekali sehari. Pemupukan dapat dilakukan sebulan sekali dengan jumlah yang tidak berlebihan. Akar purple Monica yang empuk mudah terbakar, sebaiknya kita menggunakan pupuk organik untuk menghindarinya.

Sebagai tanaman hias, purple Monica tampak indah ditanam secara massal maupun secara individu. Yuk, percantik taman dan rumahmu dengan tanaman ungu yang cantik ini

Produk Lainnya

-
Rp 100.000
Mandevilla Kuning
(0)
Share
-
Rp 45.000
Terong
(0)
Share
-
Rp 90.000
Rp 60.000
Kenanga
(0)
Share
-
Rp 60.000
Juwet Hitam
(0)
Share
-
Rp 90.000
Lohansung
(0)
Share
-
Rp 120.000
Pachira Kepang 5
(0)
Share
Social Media
Hubungi Kami
0831-6500-7109
iplant.indonesia@gmail.com
JL Cemara Kipas No 31 Sidomulyo, Kota Batu. Jawa Timur.
Berita Newsletter
`Berlangganan
@2024 iPlant Inc.