Jambu air merupakan salah satu buah yang banyak digemari. Rasanya yang manis dan kandungan airnya yang banyak, memberikan sensasi segar saat dimakan.
Jambu air Candy Stripe (Syzygium malaccense) merupakan salah satu varietas jambu yang memiliki tekstur daging yang lebih padat karena kandungan airnya yang lebih sedikit dibanding jenis lainnya.
Warnanya cantik dengan motif belang garis merah-putih, menjadikannya juga cantik dijadikan tanaman tanaman hias buah dalam pot.
Jambu air candu stripe dapat tumbuh di dataran rendah hingga tinggi, namun paling baik di daerah dataran rendah hingga agak menengah. Tanaman ini memerlukan sinar matahari penuh.
Penyiraman dapat dilakukan sekali sehari dan pemupukan sebulan sekali. Perlu dilakukan pemangkasan untuk membentuk cabang dan menjaga agar pohon tidak terlalu tinggi.
Yuk, tanam bibit jambu air candy stripe yang segar juga cantik ini 🌱
Estimasi berbuah: 1-2 tahun
Garansi tanaman hidup hingga 14 hari sejak paket diterima dan gratis konsultasi selamanya 🌻