Ingin tanaman modern dan gak ketinggalan zaman? Nih aku kasih tahu khusus untuk planters, dia adalah Mawar Floribunda Putih yang termasuk dalam kelompok mawar tanam modern (modern garden roses). Mawar jenis ini memiliki bunga ukuran kecil jadi cocok untuk pemula dalam berkebun dan bunga ini akan sangat rajin berbunga.
Perawatan tanaman ini bisa dilakukan dengan menyiram dua kali sehari dalam kondisi panas, dan satu kali dipagi hari saat musim hujan. Pupuk cukup diberikan seminggu sekali, dan diletakkan pada tempat yang terkena sinar matahari. Oh ya, jika ingin membuat tanaman lebih cepat berbunga, planters bisa melakukan pemotongan pada tangkai saat berbunga.