-
24 Oktober 2023 10:13 am

Bagaimana Cara Merawat Kokedama Itu?

Bagaimana Cara Merawat Kokedama Itu?
Kokedama adalah sebuah tehnik menanam asal Jepan, dimana tanaman ditempatkan dalam bola tanah kemudian dibungkus dengan lumut atau media tanam lain. Merawat tanaman yang telah dikokedama relatif lebih mudah daripada merawat tanaman pada umumnya, karena kamu tidak perlu lagi repot menyiapkan media tanam dan pot, ketika tanaman kokedama sampai bisa langsung di letakkan pada tempat yang kamu inginkan. Berikut ini merupakan cara merawat kokedama:

  • Tempatkan kokedama ditempat yang terang namun tidak terkena sinar matahari secara langsung.
  • Siram 2-3 kali seminggu dengan cara merendam bola akar kedalam air selama kurang lebih 1 menit, lalu tiriskan. Apabila telah tiris, bisa kembali diletakkan pada tempat semula. Usahakan saat melakukan hal ini, tanaman tidak ikut terendam air supaya tidak mudah busuk.
  • Keluarkan tanaman minimal seminggu sekali untuk mendapatkan asupan cahaya dengan intensitas lebih tinggi, usahakan tidak terkenea sinar matahari secara langsung.
  • Pemupukan bisa dilakukan setiap 2-4 minggu sekali. Cukup larutkan setengah sendok teh pupuk dengan 1 liter air, lalu disemprotkan secara merata ke tanaman. Penggunaan pupuk terlalu banyak bisa menyebabkan tanaman terbakar atau chemical burn.

Bukankah cukup mudah merawat kokedama? selain mudah dalam perawatannya, tanaman ini juga sangat cocok dijadikan dekorasi unik di meja.
Blog Post Lainnya
Social Media
Hubungi Kami
0831-6500-7109
iplant.indonesia@gmail.com
JL Cemara Kipas No 31 Sidomulyo, Kota Batu. Jawa Timur.
Berita Newsletter
`Berlangganan
@2024 iPlant Inc.